Viral  

Uci Flowdea Seret Medina Zein ke Pengadilan Gara-Gara Tak Mau Kembalikan Uang Hasil Jual Tas Palsu

Semujer.com – Uci Flowdea memberikan penjelasan soal keputusan melanjutkan proses hukum terhadap Medina Zein atas dugaan penipuan jual beli tas mewah.

Dalam sebuah wawancara di kanal YouTube KH Infotainment pada 26 Oktober 2022, Uci Flowdea menyebut Medina Zein tetap tidak mau mengembalikan uang hasil transaksi tas yang diduga palsu.

Medina Zein saat menjalani sidang Replik di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (26/9). [Semujer.com/Oke Atmaja]

“Nggak ada tanggapan baik dari keluarga atau suaminya Medina,” ujar Uci Flowdea.

Dengan sikap yang ditunjukkan Medina Zein, Uci Flowdea menganggap eks bos kosmetik memilih menutup jalur damai dalam perkara penipuan yang ia laporkan.

Baca Juga:
Keluar RS Demi Kerja, Ayu Ting Ting Diledek Wendi Cagur: Duitnya Sayang ya Yu

“Itikad baik saya nggak dia gubris,” kata Uci Flowdea.

Pengusaha Uci Flowdea yang melaporkan Medina Zein [Semujer.com/Adiyoga Priyambodo]
Pengusaha Uci Flowdea yang melaporkan Medina Zein [Semujer.com/Adiyoga Priyambodo]

Padahal, Uci Flowdea mau berbesar hati memaafkan Medina Zein bila yang bersangkutan bersedia mengganti kerugian atas praktek jual beli tas mewah yang diduga palsu.

“Permintaan saya kan sudah jelas. Nama baik saya dipulihkan, uang saya kembali, sudah,” tutur Uci Flowdea.

Oleh karenanya, Uci Flowdea meminta Medina Zein untuk tidak lagi mengharap belas kasihan setelah perkara penipuannya disidangkan di Pengadilan Negeri Surabaya.

“Waktunya sudah habis,” ucap Uci Flowdea.

Baca Juga:
Sempat Video Call Nagita Slavina Saat di Korea, Raffi Ahmad Bakal Undang Blackpink ke Andara?

Sebagaimana diberitakan, Medina Zein resmi diserahkan ke Kejaksaan Negeri Tanjung Perak Surabaya atas dugaan penipuan terhadap Uci Flowdea pada 26 Oktober 2022.



Sumber: www.suara.com