Indeks
Viral  

Meyden Nangis-Nangis ‘Jual Keperawanan’ Jadi Bahan Lelucon, Deddy Corbuzier Diamuk Warganet

Semujer.com – Meyden, seleb TikTok yang juga pro player Mobile Legends mendadak jadi perbincangan warganet. Ini karena protesnya terhadap seseorang yang diduga adalah Deddy Corbuzier.

“Jadi Meyden dan Karmalogy jadi bintang tamu di podcast Deddy. Podcast itu nggak jadi tayang karena permintaan Meyden, ia merasa ada hal sensitif (dibahas) di situ,” kicau @meiisme di Twitter, Sabtu (12/11/2022).

Melinda Rohita alias BTR Meyden, pro player Mobile Legends – (Instagram/@btr_meyden)

Alih-alih mengabaikan, Deddy Corbuzier dan Karmalogy diduga membahas Meyden di podcast terbaru.

“Syuting lagi dan nge-ghibahin si Meyden,” imbuhnya.

Baca Juga:
10 Fakta Perseteruan BTR Meyden dengan Deddy Corbuzier, Bahas Soal Hal Sensitif hingga Disebut Playing Victim

Meyden yang tidak terima, angkat bicara melalui media sosial. Ia menjelaskan alasannya tidak terima dengan obrolan itu lantaran masa kelamnya yang nyaris jual keperawanan jadi bahan lelucon.

Deddy Corbuzier cicipi fesyen ala anak Citayam (YouTube/Deddy Corbuzier)
Deddy Corbuzier cicipi fesyen ala anak Citayam (YouTube/Deddy Corbuzier)

“Kalau lu jadi cewek dan dapat pertanyaan jual apa di TikTok? Pernah jual keperawanan? Dan cowok itu ketawa terbahak-bahak, apa perasaan lu?” tulis Meyden di Instagram Story.

Meyden menerangkan, ia yang juga tertawa pada saat itu bukan benar-benar dalam keadaan bahagia. Tapi pura-pura melakukan hanya untuk menghargai si pewawancara.

Tidak berhenti sampai di situ, perempuan bernama lengkap Melinda Rohita itu juga tidak terima insiden ini menjadi bahan obrolan dan dipublikasikan.

“Lu malah dijulid’in, digiring opini, sekarang dihujat banyak orang,” kata Meyden.

Baca Juga:
Diduga Singgung Keperawanan BTR Meyden di Podcast, Deddy Corbuzier Panen Hujatan Netizen

Selain di Instagram, Meyden juga angkat bicara di TikTok. Ia menerangkan, jika orang tersebut bermasalah dengannya bisa langsung berbicara atau bahkan marah.

“Silakan aja marah-marah kalau memang gue salah. Tapi nggak bahas depan banyak orang juga cok,” ujar Meyden saat live di TikTok.

Tangis Meyden lantas pecah saat ia membantah kalau dirinya pansos berkolaborasi dengan sosok yang diduga Deddy Corbuzier.

“Gue nggak pansos kok. Kalau merasa gue pansos, ya udah gue minta maaf,” kata Meyden yang mengenakan kacamata hitam.

Atas penjelasan ini, Deddy Corbuzier menjadi sasaran cibiran warganet.

“Videonya nggak boleh tayang, tapi elu bahas. Itu seakan nyindir orangnya,” kata @midoputra.

“Seenggaknya nggak usah dijadiin bahasan di podcast yang sekarang. Elu mau podcast, ya udah bahas yang mau elu bahas dengan klien lu. Ngapain bawa-bawa pembahasan yang kemarin,” ujar @megaern_.

“Masalahnya bukan soal podcast yang nggak tayang. Tapi isi podcast lu yang ini, julidnya nggak ketolongan,” sahut @250418md.



Sumber: www.suara.com

Exit mobile version