Viral  

4 Fakta Doctor Slump, Drama Baru yang Lagi Melobi Park Shin Hye dan Park Hyung Sik Jadi Pemain Utama

Semujer.com – Penggemar drama populer The Heirs pasti excited mendengar kabar ini. Pasalnya, dua pemeran drama hits itu yaitu

Park Shin Hye dan Park Hyung Sik diincar membintangi drama baru, Doctor Slump. Saat ini perbincangan mereka main bareng masih sedang dilakukan.

Ini bakal menjadi reuni mereka berdua. Pasalnya Park Shin Hye dan Park Hyung Sik pernah bermain dalam drama dari penulis Kim Eun Sook yang populer tahun 2013 yaitu The Heirs.

Langsung saja yuk kita intip beberapa fakta Doctor Slump yang kemungkinan bakal jadi ajang reuni keduanya.

Baca Juga:
Tak Sabar, Park Shin Hye dan Park Hyung Sik Bakal Perankan Drama Korea Baru

1. Cerita Doctor Slump yang Menarik

Fakta Doctor Slump (Kolase Instagram/@ssinz7/@disneypluskr)

Seperti telah diungkap sebelumnya, Park Shin Hye dan Park Hyung Sik diincar menjadi pemeran utama dari drama baru bertajuk Doctor Slump. Sumber dari agensi Park Shin Hye yaitu SALT Entertainment menyebut bahwa Park Shin Hye telah menerima tawaran untuk membintangi drama tersebut dan secara positif meninjaunya.

Kabar ini juga sudah ditanggapi oleh seorang perwakilan dari agensi Park Hyung Sik yaitu P&Studio. “Dia secara positif meninjau tawaran untuk membintangi Doctor Slump,” bunyi pertanyaan agensi seperti dilansir Soompi.

Doctor Slump akan berkisah tentang dokter yang mengalami kemerosotan dan mencoba menbangun kembali hidup mereka. Rom-com baru ini akan menyoroti cinta dan perkembangan dua karakter yang tinggal di rumah atap usai berhenti dari pekerjaan mereka sebagai dokter.

2. Karakter yang Ditawarkan ke Park Shin Hye

Baca Juga:
‘Serbuk Berlian Semua’, Kenalan Sama Gengnya V BTS, yuk!

Fakta Doctor Slump (Kolase Instagram/@ssinz7/@disneypluskr)
Fakta Doctor Slump (Kolase Instagram/@ssinz7/@disneypluskr)

Park Shin Hye sedang dalam pembicaraan untuk berperan sebagai karakter utama yang bernama Nam Ha Neul. Bila menerimanya, ini akan menjadi drama baru Park Shin Hye setelah Sisyphus: The Myth tahun 2021 lalu.



Sumber: www.suara.com